Kain dan Selendang - Tenun Dobby (Teratai)
Dimension: 250 cm x 70 cm dan 250 cm x 115 cm
Material Type: tenun
Kain tenun dobby ini terinspirasi dari bentuk tanaman teratai. Tanaman teratai dapat disimbolkan sebagai kekuatan pribadi manusia, sedangkan bunganya sendiri dimaknai sebagai bentuk pencerahan di mana setiap orang bisa mencapai cahayanya sendiri pada suatu saat nanti.
MSME Profile
Persahabatan Endro Kuswardjo dengan kepompong bermula tahun 2005, ketika ia mulai membudidaya ulat sutera Bombyx mori di rumah. Lahir di keluarga penenun membuat pria ini akrab dengan jagat pakan dan lungsin sejak kanak-kanak. Namun, baru di tahun itu ia memutuskan kembali dari perantauan ke kampung halaman, dan mulai menenun impiannya bersama Tugu Mas.