Wastra

Songket Karimun

Rp 1.200.000

Deskripsi Produk :

Jenis Kain: Songket
Nama Motif: Jong/Perahu (Warna Biru)
Makna Motif: "Jong/perahu menandakan kepulauan Riau sebagai daerah maritim dengan sebahagian besar wilayah adalah laut. Perahu dengan layar terkembang juga melambangkan masyarakat yang pekerja keras dan memiliki semangat dalam mengisi pembangunan di Kepulauan Riau. Sekali layar terkembang Pantang Biduk surut ke Pantai "
Jenis Bahan: Polyester
Ukuran: 180 cm x 90 cm
Jenis Benang: Benang Kristal
Jenis Pewarnaan: Pewarna Sintetis
Teknik Pembuatan Kain: ATBM


Tujuh Laksana Kepulauan Riau

Profil UMKM

SADU PERDANA (Tenun Songket Karimun Kepulauan Riau) Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Tujuh Laksana merupakan produsen Kain tenun songket Karimun Kepulauan Riau. Kain ditenun secara manual menggunakan alat tenun tradisional melalui pengembangan pemerdayaan perempuan dan menampilkan motif dan corak khas melayu Kepulauan Riau. Selain memproduksi kain songket, produk turunan lain nya yang dihasilkan adalah Busana dan Destar/Tanjak. Market saat ini selain Indonesia (Kepulauan Riau, Riau dan Kalimantan) Juga Mancanegara (Singapura dan Malaysia)