Aksesoris

Candle Holder / Wadah Lilin Oey Sor Tjoen

Rp 420.000

Deskripsi Produk :

Dimensi: 12 x 17 x 12 cm - 2 Kg
Jenis Bahan: Enamel

Motif batik Oey Soe Tjoen atau OST telah mengharumkan Pekalongan sebagai sentra batik. Bercirikan goresan yang ditarik rapi dan isen-isen mendetail, motif ini menjadi mahakarya yang terkenal hingga ke penjuru dunia. Lewat tempat lilin ini, warisan OST diabadikan. Tempelkan ke dinding dan hadirkan suasana tenteram penuh kenangan di ruang favorit Anda.

Selengkapnya

Wastraloka DI Yogyakarta

Profil UMKM

Nama Wastraloka berasal dari bahasa Sanskerta. Wastra artinya kain traditional Nusantara. Loka berarti surga. Wastraloka bisa diartikan sebagai surga motif kain traditional Nusantara. Berangkat dari cita-cita mengenalkan ragam motif kain tradisional Nusantara inilah kami membuat produk dengan sentuhan lukis ragam budaya Indonesia pada produk dekorasi dan hadiah yang kami buat. Kami berharap Wastraloka dapat membuat produk dekorasi dan hadiah yang unik dan otentik yang tidak terlupakan. Wastraloka merancang dan memproduksi berbagai macam produk hadiah dan dekorasi rumah menggunakan bahan recycle ( bahan sisa dari pabrik kulkas) dan bahan alami seperti kayu dan rotan. Kami memberi sentuhan lukisan pada setiap produk yang kami buat.